Salah satu isu penting yang perlu diperhatikan oleh seorang guru adalah kesehatan mental. Hasil survei Indonesia National Adolescent Mental Health Survey (I-NAMHS) tahun 2022 pada remaja usia 10-17 tahun menunjukkan satu dari tiga remaja Indonesia memiliki masalah kesehatan mental atau setara 15,5 juta remaja. Selain itu, hasil survei juga menunjukkan satu dari dua puluh remaja Indonesia memiliki gangguan mental atau setara 2,45 juta remaja.